Mulailah mengetik pada pencarian di atas dan tekan tombol kaca pembesar untuk mencari.

BNPB Bersama Kementerian Lembaga dan NGO Nasional Siapkan Seminar Internasional Literasi Sejarah Kebencanaan

Dilihat 247 kali
BNPB Bersama Kementerian Lembaga dan NGO Nasional Siapkan Seminar Internasional Literasi Sejarah Kebencanaan

Foto : Koordinasi dalam menyiapkan Seminar Internasional Literasi Sejarah Kebencanaan melalui daring. (Direktorat Sistem Penanggulangan Bencana BNPB)


BEKASI – BNPB melalui Direktorat Sistem Penanggulangan Bencana pada Kedeputian Bidang Sistem dan Strategi telah melaksanakan koordinasi dalam menyiapkan Seminar Internasional Literasi Sejarah Kebencanaan pada Kamis (12/8) bersama dengan Kementerian Lembaga dan NGO mitra. Seminar Internasional Literasi Sejarah Kebencanaan merupakan kegiatan yang bertujuan untuk mengidentifikasi, mengumpulkan, mengkaji dan mensosialisasikan kepada publik pentingnya literasi sejarah kebencanaan sebagai warisan ketangguhan Indonesia melalui call for abstract/paper dan ada side events yang akan ikut memeriahkan rangkaian seminar ini. 

Seminar Internasional Literasi Sejarah Kebencanaan ini diselenggarakan atas inisiasi BNPB bersama Perpusnas, ANRI, Bappenas, Kementerian KKP, LIPI, PVMBG, U-INSPIRE Indonesia, Perguruan Tinggi, Forum PT PRB, IABI, Masyarakat Pernaskahan Nusantara, CARI! Bencana, serta Amcolabora Research Institute. 

Seminar yang bertema “Literasi Sejarah Kebencanaan sebagai Warisan Ketangguhan Masa Lalu, Kini, dan Nanti” yang kemudian dijabarkan menjadi 11 subtema untuk call for abstract yang dapat dipilih sesuai minat. Peserta seminar terbuka untuk umum, sehingga diharapkan dari akademisi, peneliti, mahasiswa, pemerintah, asosiasi profesional, organisasi non-pemerintah yang memiliki minat pada kajian literasi sejarah kebencanaan dapat mengikuti seminar ini.

Pada kesempatan ini Deputi Bidang Sistem dan Strategi BNPB, Raditya Jati, menyampaikan pentingnya system knowledge dalam literasi sejarah bencana di Indonesia karena kejadian bencana yang berulang dapat memberikan pembelajaran dan antisipasi untuk upaya mitigasi dan kesiapsiagaan termasuk dalam pegembangan wilayah dan pembangunan Indonesia kedepan.

Seminar ini terdiri dari 2 rangkaian kegiatan yakni call for abstract/ paper dan side events meliputi lomba artikel sejarah kebencanaan, lomba poster ilmiah digital, dan pembuatan story map. Call for abstract/paper telah dibuka sejak tanggal 21 Juli 2021 lalu, sedangkan side events akan dibuka pada 23 Agustus mendatang. Untuk informasi lebih lanjut bisa mengakses http://sejarah.dibi.bnpb.go.id dan media sosial BNPB.


Abdul Muhari, Ph.D. 

Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB

Penulis

Admin


BAGIKAN