Berita Foto
Kepala BNPB Pimpin Rakor Kekeringan dan Karhutla di Bali
Ringkasan
Berita:
Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto S.Sos., M.M., memimpin Rapat Koordinasi Penanganan Darurat Bencana Kekeringan Serta Kebakaran Hutan dan Lahan di Provinsi Bali yang digelar di Kantor Gubernur Bali, Kota Denpasar, Bali, Kamis (19/10). Dalam arahannya Kepala BNPB meminta segenap unsur Forkopimda Provinsi Bali untuk mewaspadai dampak bencana yang dipicu oleh fenomena El Nino hingga Januari mendatang. Bencana kekeringan hingga karhutla yang terjadi akhir-akhir ini dapat mempengaruhi nama baik Pulau Dewata yang selama ini menjadi destinasi wisata skala internasional. Tentunya hal itu harus diantisipasi dengan langkah-langkah preventif, efektif dan tepat sasaran. Sebagai bentuk dukungan Pemerintah Pusat kepada Pemerintah Provinsi Bali, BNPB memberikan bantuan berupa peralatan yang dapat digunakan untuk penanggulangan bencana kekeringan. Bantuan itu diserahkan kepada BPBD Provinsi Bali, BPBD kabupaten/kota se-Provinsi Bali, termasuk kepada Kodam Udayana dan Polda Bali. Dengan dukungan tersebut, Kepala BNPB menaruh harap agar penanganan bencana kekeringan dapat lebih maksimal.
Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto S.Sos., M.M., memimpin Rapat Koordinasi Penanganan Darurat Bencana Kekeringan Serta Kebakaran Hutan dan Lahan di Provinsi Bali yang digelar di Kantor Gubernur Bali, Kota Denpasar, Bali, Kamis (19/10). Dalam arahannya Kepala BNPB meminta segenap unsur Forkopimda Provinsi Bali untuk mewaspadai dampak bencana yang dipicu oleh fenomena El Nino hingga Januari mendatang. Bencana kekeringan hingga karhutla yang terjadi akhir-akhir ini dapat mempengaruhi nama baik Pulau Dewata yang selama ini menjadi destinasi wisata skala internasional. Tentunya hal itu harus diantisipasi dengan langkah-langkah preventif, efektif dan tepat sasaran. Sebagai bentuk dukungan Pemerintah Pusat kepada Pemerintah Provinsi Bali, BNPB memberikan bantuan berupa peralatan yang dapat digunakan untuk penanggulangan bencana kekeringan. Bantuan itu diserahkan kepada BPBD Provinsi Bali, BPBD kabupaten/kota se-Provinsi Bali, termasuk kepada Kodam Udayana dan Polda Bali. Dengan dukungan tersebut, Kepala BNPB menaruh harap agar penanganan bencana kekeringan dapat lebih maksimal.
Tanggal:
21 Okt 2023 11:16 WIB
21 Okt 2023 11:16 WIB
Fotografer:
Komunikasi Kebencanaan BNPB/Danung Arifin
Komunikasi Kebencanaan BNPB/Danung Arifin
Copyright BNPB
Berita Foto Lainnya

08 Des 2023 17:22 WIB |
Dilihat 71 kali

07 Des 2023 19:27 WIB |
Dilihat 106 kali

06 Des 2023 06:37 WIB |
Dilihat 89 kali